You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Unjuk Rasa Bonek Diminta Tertib
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

Unjuk Rasa Bonek Diminta Tertib

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat menyatakan tidak akan melarang pendukung klub sepak bola Persebaya Surabaya, Bonek berunjuk rasa di Ibukota. Namun, Bonek diminta untuk tertib saat berunjuk rasa agar tidak mengganggu aktivitas warga Jakarta.

Saya ingatkan bahwa mereka (Bonek) itu tamu ya di Jakarta. Harus bisa menjaga keamanan, ketertiban ya

"‎Saya ingatkan bahwa mereka (Bonek) itu tamu ya di Jakarta. Harus bisa menjaga keamanan, ketertiban ya. Kalau tidak begitu itu juga akan mengganggu kenyamanan warga Jakarta. Jadi ya tertib saja‎," kata Djarot di Balai Kota, Selasa (2/8).

Rencananya, para Bonek berunjuk rasa ke kantor Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), Selasa (2/8) ini. Para Bonek menuntut agar PSSI menyertakan klub Persebaya ke kompetisi resmi nasional.

Djarot: Pencabutan KJP Bentuk Pelajaran

Mengantisipasi hal yang tidak diinginkan selama bonek berunjuk rasa ke kantor PSSI, Djarot mengaku telah berkoordinasi dengan Kepolisian Daerah (Polda) Metro Jaya. Dengan begitu, dirinya meyakini, massa yang akan berunjuk rasa lebih takut jika ingin melakukan aksi anarkis karena petugas telah berjaga di lokasi tersebut.

"Kami sudah koordinasi dengan pihak Polda, kalau bisa dilokalisir. Jangan kemudian mereka (Bonek) anarkis," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3546 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1422 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1205 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. JPO di Jalan Otista Direvitalisasi, Rekayasa Lalin Dimulai 20 Juli

    access_time17-07-2025 remove_red_eye938 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye922 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik